Contoh kata pengantar



Kata Pengantar
Bismillahhirrahmanirrahim
Puji dan syukur saya panjatkan kepada Allah Swt. yang telah memberikan rahmat dan karunia-Nya sehingga saya dapat menyelesaikan tugas portofolio ini dengan sebaik dan semaksimal mungkin. Sholawat dan salam saya haturkan kepada manusia mulia Nabi Muhammad Saw.
Portofolio ini dibuat untuk memenuhi tugas akhir mata kuliah Bahasa Indonesia dan juga sebagai bukti telah mengerjakan tugas-tugas yang diberikan oleh dosen pembimbing  yang sangat saya kagumi kejujurannya dalam mengajar  pada mata kuliah Bahasa Indonesia semester satu  strata satu di UIN Sunan Gunung Djati Bandung. Sadar akan hal tersebut, penulis berusaha dengan semaksimal mungkin dan dengan keridhoan hati  mengerjakan tugas portofolio ini. Penulis menyusun portofolio ini agar dapat diberikan penilaian dan kesan yang terbaik oleh dosen pembimbing serta laki-laki terbaik yang Allah Swt. telah kirimkan untuk saya pada khususnya yaitu Ahmad Syaeful Rahman, M.Pd.  
Dalam portofolio ini terdapat himpunan catatan perkuliahan dalam bentuk resume perkuliahan, himpunan tugas kelompok yaitu makalah dan slide presentasi, dan juga tugas-tugas  individu berupa laporan seminar, serta beberapa lampiran. Sehingga dengan ini, dapat dilihat dan dipelajari kembali materi yang telah dibahas selama pembelajaran satu semester ini. Dalam portofolio ini, banyak hal yang sangat bermanfaat dan menunjang mahasiswa atau peneliti serta mendukukung peningkatan pemahaman dan pengetahuan juga kesuksessan dalam akademik.
Portofolio ini telah berusaha ditulis dan dibuat sedemikian rupa serta semaksimal mungkin. Penulis berharap portofolio ini dapat berguna dan membantu pembaca dalam menemukan pengetahuan baru. Segala kritik dan saran yang  membangun akan penulis terima dengan senyum dan tangan terbuka.

Penulis,

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Lirik Lagu Hubbana Kholis (Cinta Sejati versi Arab)

Diskusi, Pidato, dean Ceramah